WORKSHOP PENGEMBANGAN SEKOLAH EFEKTIF
Suasana yang penuh semangat mewarnai suasana workshop guru di SMP Negeri 3 Krian. “Workshop Pengembangan Sekolah Efektif Membangun Karakter Belajar (MKB) Dan Pembelajaran Berbasis Literasi dan Kreatifitas”. Kegitan ini difasilitasi oleh Bapak Cucuk Hedi Setiawan, S.Pd dari Organisasi Penggerak Yatim Mandiri (OPYM). Workshop ini diikuti oleh Guru dan Karyawan SMP Negeri 3 Krian .
Dalam sambutan Bapak Su’eb Rizal,S.Pd., M.Pd selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Krian menyampaikan bahwa pendidikan di SMP Negeri 3 Krian ini masih belum maksimal, untuk itu Kepala Sekolah mengajak para guru dan pegawainya yang hadir untuk terus belajar, mempelajari Plafform Merdeka Mengajar (PMM) untuk membacanya secara berulang supaya memahami konten dan substansinya. “Saya menyadari masih ada kegalauan di kalangan guru terkait Implementasi Kurikulum Merdeka, namun apabila dipelajari maka akan dapat diimplementasikan” Sementara itu Bapak Cucuk Hedi Setiawan, S.Pd. menyampaikan bahwa sekolah efektif adalah sekolah yang memiliki sistem pengelolaan yang baik, transparan dan akuntabel, serta mampu memberdayakan setiap komponen penting sekolah, baik secara internal maupun eksternal untuk menuju pencapaian visi misi sekolah secara efektif dan efisien.
Wisuda Purnawiyata Siswa Kelas IX SMP Negeri 3 Krian Tahun Pelajaran 2022/2023
Tanggal 14 Mei 2023 menjadi hari yang bersejarah bagi 355 siswa SMP Negeri 3 Krian. Bagaimana tidak, setelah berjuang dalam ujian SAJ (Sumatif Akhir Jenjang) akhirnya tibalah saat yang ditunggu-tunggu, yaitu acara purnawiyata. Acara ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Spentika untuk menandai telah berakhirnya masa belajar siswa kelas IX. Acara yang diperuntukkan untuk siswa-siswi kelas IX Tahun Ajaran 2022/2023 ini dihadiri oleh Komandan Koramil, Kepala Desa Keboharan, Babinsa Keboharan, Kepala SMP Negeri 1, Kepala SMP Negeri 2 Krian, orang tua/wali murid, dan seluruh civitas akademika sekolah.
Atasi Kesulitan Belajar pada Peserta Didik
Atasi Kesulitan Belajar pada Peserta Didik, SMPN 3 Krian bekerjasama dengan Unair
Jum'at 3 Februari 2023, bertempat di ruang guru, seluruh Bapak/Ibu Guru SMPN 3 Krian menerima sosialisasi dari tim Fakultas Kesehatan Masyarakat Unair (Universitas Airlangga Surabaya). Acara ini adalah salah satu bentuk pengabdian masyarakat yg dilakukan oleh perwakilan dari Tim Dokter Spesilasi Kejiwaan, adalah dr. Dianasari, Sp.KJ, MARS, MBA, dr. Maria Magdalena Greda P, dan dr. Eden. Dalam paparan materinya, dr. Dianasari menyampaikan bahwa kesulitan belajar pada pelajar dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya adalah adanya gejala ADHD.
In House Traning (IHT) di SMP Negeri 3 Krian
Kegiatan In House Traning (IHT) kali ini dilaksanakan di Aula SMP Negeri 3 Krian pada tanggal 15 & 16 Desember 2022 berfokus pada pengimplementasian Kurikulum Merdeka dengan nara sumber :
1. Dr.Ng.Tirto Adi, M.Pd
2. Liza, M.M, M.Pd
3. Su’eb Rizal, S.Pd, M.Pd
Project-2 Profil Pelajar Pancasila ”Suara Demokrasi”
Tahun ini ada yang berbeda di SMP Negeri 3 Krian. Hari Senin 28 November 2022 adalah puncak kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang kedua dengan tema suara demokrasi yaitu dengan mengadakan kegiatan pemilihan Ketua OSIS yang digelar selayaknya Pemilu (Pemilihan Umum). Keseruan pada kegiatan ini sangatlah nyata diindikasikan dengan antusiasme para siswa untuk mendaftarkan diri menjadi kandidat Calon Ketua OSIS SMPN 3 Krian yang cukup tinggi.
Project-1 Profil Pelajar Pancasila
Pada tahun ajaran 2022/2023, SMP Negeri 3 Krian telah menerapkan Kurikulum Merdeka secara mandiri berubah. Saat ini implementasi Kurikulum Merdeka hanya diterapkan pada kelas VII. Pelaksanaan Kurikulum Merdeka berimplikasi pada pelaksaan Proyek Penguatan Profil Pelajaran Pancasila (P5).
Pada semester ganjil ini, siswa kelas VII melaksanakan 2 proyek. Proyek yang pertama memiliki tema Gaya Hidup Berkelanjutan. Proyek ini berfokus pada pembiasan untuk mengurangi produksi sampah dan daur ulang sampah. Secara garis besar, proyek ini memiliki 3 kegiatan inti, yaitu : pengolahan sampah organik, pengolahan sampah anorganik, dan less waste adventure.
JUARA HARAPAN 1 & BEST VARIASI PASPEGA DI LKBB PUSAKA 2022
Team Paskibraka SMP Negeri 3 Krian pada tanggal 12 November 2022 telah mendapatkan Juara Harapan 1, peserta yang berlomba sebanyak 35 team, berikut penuturan dari beberapa personil yang ikut berlomba:
Setelah kita berlomba di LKBB Korek di SMP Negeri 2 taman, sekarang kita berlomba di LKBB Pusaka di SMA Negeri 1 Krembung. Anggota pleton kita tidak tetap karena ada yang beberapa mengundurkan diri. Pada tanggal 8 Oktober 2022 pemilihan anggota pleton untuk LKBB PUSAKA pada tanggal 12 November 2022. Setelah terpilih kita hampir setiap hari latihan, karena waktu latihan hanya 1 bulan.
PERINGATAN HARI PAHLAWAN DI SMPN 3 KRIAN
Kamis, 10 November 2022 SMPN 3 Krian melaksanakan kegiatan upacara peringatan Hari Pahlawan dengan tema “Pahlawan Teladanku”. Upacara ini dilaksanakan di lapangan basket, kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik SMPN 3 Krian. Seluruh peserta didik memakai kostum pahlawan yang telah ditentukan beserta kelengkapannya. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang melawan penjajah.
SMP Negeri 3 Krian lakukan Manasik Haji
Sabtu, 5 November 2022 SMPN 3 Krian mengadakan praktik pembelajaran Agama Islam yaitu kegiatan “Manasik Haji”. Bertempat di lapangan basket sekolah, kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik dari kelas IX A sampai J yang berjumlah 10 kelas. Seluruh peserta kegiatan Manasik Haji ini sudah mempersiapkan segala pernak-pernik yg dibutuhkan layaknya kegiatan ibadah haji yang dilakukan oleh umat islam pada umumnya.
Raihan Pemain Bola Spentika
M. Raihan Ramadhan Rochili merupakan salah satu siswa yang sedang melaksanakan pembelajaran di SMPN 3 Krian. Keseharian M. Raihan Ramadhan Rochili tidaklah berbeda dengan siswa yang lain, dia sama-sama belajar tanpa terkecuali dibidang akademiknya. Namun Raihan memiliki bakat tersendiri dibidang sepak bola. Dia berlatih tanpa henti untuk meraih cita-citanya yang ingin menjadi pemain sepak bola nasional.
,
Sarasehan Penulisan Cerita Pendek
Sidoarjo, 03 November 2022. Dalam rangka memperingati bulan bahasa tahun 2022, SMP NEGERI 3 KRIAN menyelenggarakan Sarasehan Penulisan Cerita Pendek dengan narasumber Ibu Ajeng Maharani (Cerpenis dan Novelis). Acara ini bertujuan untuk mengembangkan literasi siswa, dengan harapan siswa-siswi SMP NEGERI 3 Krian dapat menulis buku antologi cerpen. Susunan acara pada kegiatan ini dimulai dari pembukaan, pembacaan sinopsis cerpen, kemudian acara inti, dilanjutkan dengan tanya jawab dan ditutup dengan doa.
Pembelajaran Kelas VII
Pembelajaran Kelas VIII
Pembelajaran Kelas IX

Kegiatan Kelas IX
Alamat Link Penting bagi Kelas-IX Lihat Nilai siswa Ujian Online Jadwal Ujian Praktek Sekolah Jadwal Ujian Sekolah Petunjuk mengerjakan